27/02/12

Bahasa Gaul - Bahasa Alay

“makaci konfirmx” ada yang menulis didinding facebook ku.
Pas dilihat profilnya, ternyata sudah tua setengah baya, sekitar umur 45 tahun. Lebih tua dia dari pada aku, tapi tata bahasanya yang bikin ngakak, seperti anak abg, apa sekarang jamannya begitu ya ? banyak ibu-ibu dan bapak-bapak yang sudah berumur menulis status di facebook dengan bahasa gaul anak muda, memang sih sah-sah aja, tapi kok seperti janggal aja, ketika membaca statusnya, ada yang mendayu-dayu, kata-kata yang disingkat bahasa gaul anak muda apa,ya istilahnya ,  oh ya..bahasa alay..  Kalau kita mendengar anak muda menggunakan bahasa alay saja kita sudah pusing, tapi kenapa yang sudah berumur juga ikut-ikutan, itu yang aneh, sepertinya bahasa alay sudah merasuk ke tata bahasa Indonesia, yang parahnya diikuti oleh generasi tua. Bagaimana mau membimbing generasi muda, yang generasi tuanya malah ikut terpengaruh, jadi seperti virus yang menular tidak perduli tua atau muda, pasti kena dampaknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

No Spam ..